Struktur Data merupakan cara penyimpanan, pengorganisasian dan pengaturan data di dalam media penyimpanan komputer agar dapat digunakan secara efisien.
Linked List melingkar (circular) adalah linked list linier biasa dimana pointer pada node terakhir diarahkan kembali ke node pertama.
Linked list ganda (doubly linked list) adalah linked list yang setiap simpul-nya (node) memiliki dua buah pointer, masing-masing berada di sebelah kiri menunjuk ke node sebelumnya dan yang berada di kanan menunjuk ke node setelahnya.
Stack atau tumpukan didefinisikan sebagai kumpulan dari obyek-obyek yang homogen dengan operasi penambahan dan pengambilan elemen melalui satu tempat yaitu posisi paling atas yang disebut dengan Top.
Queue atau antrian didefinisikan sebagai kumpulan dari obyek-obyek yang homogen dengan operasi penambahan elemen (Enqueue) dan pengambilan elemen (Dequeue) melalui dua tempat yang berbeda yaitu belakang dan depan.